JAKARTA – Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menilai figur Erick Thohir mampu menjawab mimpi dan harapan jutaan rakyat Indonsia untuk memiliki tim nasional sepakbola yang kuat. Dan berprestasi di ajang internasional.
Karena itu, Benny Rhamdani mendukung penuh Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI. “ET (Erick Thohir) rekam jejaknya sudah jelas. Jangankan ngurus PSSI ya, ngurus klub dunia sekelas Inter Milan saja dia bisa,” tegas Brani, sapaan akrabnya, kepada wartawan di Hotel El Royal Kelapa Gading, Jakarta, Senin (16/02/2023).
Menurut Brani, PSSI harus diisi oleh orang-orang yang bersih. Yakni mereka yang profesional serta selalu berpikir dan berorientasi untuk kemajuan sepakbola Indonesia.
“Nah, figur Erick Thohir yang kemarin diusung oleh banyak pihak, ini figur yang bisa menjawab mimpi dan harapan jutaan rakyat Indonsia untuk memiliki tim nasional sepakbola yang kuat. Dan berprestasi di ajang internasional, bahkan mungkin menjadi juara,” terang Brani.
BACA JUGA: Raffi Ahmad, Atta Halilintar hingga Kaesang Pangerap Dukung Erick Thohir Ketum PSSI
Brani juga menegaskan, PSSI tidak boleh diisi oleh orang-orang yang hanya menjadikan sepakbola sebagai lahan bisnis semata. “Apalagi sebagai lahan perjudian sepakbola. Ini kan bahaya,” tandasnya.
Diketahui, Erick Thohir yang juga dikenal sebagai calon kuat Wakil Presiden RI pada Pilpres 2024 mendatang, telah menuai banyak dukungan untuk menjadi Ketum PSSI pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang akan digelar pada Februari mendatang.
Dukungan itu disuarakan ketika mantan Presiden Inter Milan ini mengembalikan berkas pendaftaran calon Ketum PSSI periode 2023–2027 di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta Pusat, Minggu (15/1/2023).