Kunjungi Pasar, Jokowi Buktikan Kebesarannya Lewat Ketulusan dan Kerendahan Hati

SUNGGUH MENYENTUH HATI - Presiden Joko Widodo sampai berjongkok unutk menyapa seorang nenek yang berjualan di pasar.(foto:ig@jokowi)

BALI – Kebesaran lautan karena selalu lebih rendah dari daratan. Olehnya, air dari darat dan pegunungan terus mengalir tiada henti.

Falsafah ini tampaknya melekat dalam sanubari Presiden Joko Widodo. Ya, kebesaran Jokowi yang tiada tanding itu, lahir dari ketulsuan dan kerendahan hatinya, terutama ketika bertemu dengan rakyat di tingkat paling bawah sekalipun.

Seperti yang kembali dipertontonkan Kepala Negara ketika berkunjug ke Kabupaten Jembrana Bali, pada Kamis (02/02/2023).

Sebuah foto yang diunggah di akun instagramnya @jokowi, memperlihatkan Presiden pilihan langsung rakyat ini bahkan sampai berjongkok untuk sekedar menyapa seorang nenek yang tengah berjualan di pasar.

Kaya makna, dan sungguh menyentuh hati!

Jokowi dengan kemeja putih khasnya menyapa sang nenek berbaju hijau dengan topi merah itu. Terlihat jelas, Jokowi tersenyum begitu tulus sambil menyentuh lengan kiri sang nenek.

Dalam caption foto, Presiden Jokowi menuliskan, “Kunjungan pertama saya ke Kabupaten Jembrana, Bali, hari ini. Saya dan Ibu Negara menyambangi Pasar Melaya yang sedang ramai,” tulisnya.

“Di Pasar Melaya, saya mengecek harga-harga bahan pokok, terutama komoditas yang banyak mempengaruhi inflasi, yaitu minyak dan beras. Alhamdulillah, masih terkendali dengan baik,” sambung Kepala Negara.

Kerendahan hati Presiden RI ini pun menuai pujian dan pengakuan warga net.

“Seumur hidup bru punya presiden yg merakyat. Sehat selalu Pakde. Semoga presiden selanjutnya merakyat seperti pakde,” tulis akun instagram @wahyogaarya.

“Bangga mempunyai presiden seperti bapak, berkumpulnya mereka ujud kecintaan,” kata @soloflossroll.

“Terimakasih untuk kunjungan hari ini bapak. Sampai tangan gemetar ketemu langsung dengan Bapak. Sehat selalu Presidenku. Salam dari Jembrana,” sebut @yasti_ayu.(*)

 

BAGIKAN